
Bagi para wanita, penggunaan tas dianggap sangat penting untuk menyimpan berbagai jenis barang bawaan. Berapa perlengkapan yang perlu dimasukkan di dalam tas wanita biasanya handphone hingga berbagai perlengkapan make up. Salah satu jenis tas yang banyak dijadikan pilihan saat ini antara lain adalah tote bag wanita yang lucu dan bisa menyimpan banyak barang.
Para wanita terutama gen Z sangat suka menggunakan tas jenis ini karena memiliki nilai fungsi yang tinggi dan terlihat sederhana. Kamu hanya perlu menggunakan satu tote bag saja untuk pergi kuliah, jalan-jalan atau melakukan berbagai jenis aktivitas di luar ruangan dengan nyaman. Berikut adalah alasan mengapa Kamu perlu menggunakan tote bag!
Daftar Isi
Alasan Mengapa Perlu Pakai Tote Bag Wanita
1. Minimalis dan Multifungsi
Meskipun memiliki ukuran yang tidak terlalu besar, namun tote bag wanita ini sangat cocok digunakan untuk menyimpan banyak barang. Bahkan kamu bisa membawa kamus berukuran besar, buku-buku tebal dan berbagai peralatan lainnya dengan sangat nyaman. Ukuran tote bag ini umumnya yaitu 30 cm x 30 cm dengan kapasitas yang sangat luar biasa.
2. Mengurangi Penggunaan Plastik
Saat ini sedang banyak dilakukan program untuk menjaga kelestarian bumi dengan mengurangi penggunaan plastik. Dengan begitu, memiliki tote bag adalah salah satu jawaban atau solusi yang bisa dilakukan. Kamu bisa berbelanja dalam jumlah banyak tanpa kesulitan membawanya karena sudah ada tote bag yang sangat serbaguna ini.
3. Mudah Dilipat
Alasan lainnya yang membuat Kamu perlu memiliki tote bag wanita ini yaitu karena sangat mudah dilipat dan bisa dibawa kemana saja. Jika Kamu membutuhkan kantong belanja saat membeli beberapa barang di supermarket, maka bisa memilih membawa tas ini. Segala kebutuhan yang dibeli bisa dimasukkan dengan mudah tanpa perlu sedikitpun kesulitan.
Jenis tas yang satu ini biasanya dibuat dengan menggunakan kain katun drill atau kanvas yang sangat mudah dilipat dan juga tidak mudah kusut. Dengan begitu maka Kamu bisa menyimpannya di dalam saku atau bahkan di dalam ransel agar bisa digunakan dalam keadaan tertentu. Dapat dipastikan tote bag ini tidak akan memakan banyak ruang di dalam ranselmu
4. Harga Terjangkau
Meskipun terlihat sangat sederhana, Namun produk tote bag wanita ini terbilang sangat awet dan mudah dalam segi perawatannya. Bahkan Kamu juga bisa mendapatkan tas cantik ini dengan harga yang relatif terjangkau. Harga yang dibanderol untuk mendapatkan tas unik dan sederhana ini yaitu berkisar antara Rp 50.000 – Rp 70.000 saja.
Kamu tidak akan dibuat ribet dengan menggunakan tas ini. Bahkan cara membawanya juga tidak terlalu sulit karena bisa dijinjing atau digantungkan di bahu. Barang bawaan yang besar dan banyak bisa dibawa hanya dengan menggunakan satu tas saja. Untuk bisa mendapatkan produk tote bag yang kuat dan berkualitas, kamu bisa mendapatkannya di Buttonscarves.